Sejumlah makanan khas Indonesia beberapa tahun belakang mulai dikenal oleh dunia luar. Bahkan Rendang, makanan khas Sumatera Barat jadi nomor satu kategori makanan terenak di dunia versi CNN.
Tidak cuma makanan berat, sejumlah buah yang juga tumbuh di Indonesia mulai dikenal warga dunia, salah satunya durian. Walaupun buah yang satu ini aromanya tajam dan tidak disukai beberapa orang, tetap saja ada banyak penggemar durian.
Banyak orang asing yang tidak suka dengan bau dari durian. Bahkan ada yang sulit untuk mendeskripsikan rasa durian itu sendiri.
Makanan ringan atau snack Indonesia juga mulai diekspor. Bagi yang pertama kali mencicipi, para bule ini juga kesulitan dalam menjelaskan rasa dari snack yang mereka coba.
Lalu bagaimana tingkah kocak bule saat pertama kali mencoba makanan dan buah Indonesia. Berikut di antaranya.
1. Beberapa Bule Mengaku Tidak Suka Rasa Snack Indonesia
Sejumlah makanan asal Indonesia mulai dikenal oleh warga dunia. Bahkan dua makanan Indonesia, rendang dan nasi goreng ditetapkan sebagai Worlds 50 Most delicious Foods (makanan paling lezat di dunia) versi CNN.
Jika rendang dan nasi goreng, makanan berat Indonesia telah ditetapkan sebagai makanan terlezat di dunia, lalu bagaimana dengan makanan ringannya (snack). Rupanya orang asing (bule) tidak terlalu menyukai makanan ringan dan pedas seperti kerupuk ikan.
Komentar tersebut terekam dalam video percobaan makanan yang dibuat oleh BuzzFeed. Dalam video berjudul 'Americans Taste Test Indonesian Snacks' tersebut, mereka bahkan mempertanyakan indera pengecap orang Indonesia.
"Apakah tidak ada orang Indonesia yang bisa tahu bagaimana rasanya ikan? Mereka seperti meremukkan ikan dan oh yeah," ujar salah satu wanita yang mencoba kerupuk ikan.
Total ada lima snack asal Indonesia yang dicoba oleh delapan bule ini. Sebagian dari mereka mengaku tidak suka dengan rasanya. Bahkan ada yang mual saat mencium baunya.
2. Reaksi Bule Mual Saat Pertama Kali Mencoba Durian
Durian adalah buah yang eksotis dan hanya ada di beberapa negara tropis. Indonesia termasuk negara beruntung yang bisa menghasilkan banyak durian enak. Walaupun buah yang satu ini aromanya tajam dan tidak disukai beberapa orang, tetap saja ada banyak penggemar durian. Mayoritas warga Indonesia rela mengeluarkan banyak uang untuk menikmati durian yang enak.
Para bule banyak yang belum tahu apa itu durian dan seperti apa rasanya. Inilah reaksi beberapa bule yang ditantang makan durian. Mereka heboh banget dan banyak yang kapok.
Dua bule ini menunjukkan wajah aneh saat ditantang makan durian. Mereka tampaknya kurang suka dengan rasa durian, terbaca jelas dari wajah mereka. Menurut mereka, rasa durian mirip dengan mangga. Tapi sepertinya mereka kapok dengan rasa durian.
3. Diplomat Amerika Coba Duku Untuk Pertama Kali
Duku atau yang dalam bahasa latin dinamakan lansium parasiticum merupakan buah yang berasal dari bagian barat Asia Tenggara. Duku masuk ke dalam spesies pohon dalam keluarga Mahoni.
Tidak seperti buah asal Asia Tenggara seperti durian yang telah dikenal masyarakat dunia, khususnya karena rasanya yang dibilang aneh, duku masih awam bagi orang asing. Salah satunya masyarakat Amerika.
Untuk itu, Kedutaan Besar Amerika di Indonesia meminta diplomatnya untuk mencoba buah berwarna kuning tersebut. Sebagian dari mereka mengaku baru pertama kali melihat duku, bahkan ada yang mengira buah yang kaya akan vitamin A ini adalah kentang mini.
"Apakah ini kentang mini?" tanya salah seorang diplomat.
Setelah dijelaskan bahwa buah yang ada di hadapan mereka adalah duku, mereka pun langsung mencobanya. Meski baru pertama kali mencoba buah yang merupakan sumber antioksidan alami ini, para diplomat tersebut sepakat jika duku memiliki rasa yang menarik.
"Rasanya menarik, enak, dan agak sedikit pahit," ujar salah seorang diplomat wanita.
Tidak seperti buah asal Asia Tenggara seperti durian yang telah dikenal masyarakat dunia, khususnya karena rasanya yang dibilang aneh, duku masih awam bagi orang asing. Salah satunya masyarakat Amerika.
Untuk itu, Kedutaan Besar Amerika di Indonesia meminta diplomatnya untuk mencoba buah berwarna kuning tersebut. Sebagian dari mereka mengaku baru pertama kali melihat duku, bahkan ada yang mengira buah yang kaya akan vitamin A ini adalah kentang mini.
"Apakah ini kentang mini?" tanya salah seorang diplomat.
Setelah dijelaskan bahwa buah yang ada di hadapan mereka adalah duku, mereka pun langsung mencobanya. Meski baru pertama kali mencoba buah yang merupakan sumber antioksidan alami ini, para diplomat tersebut sepakat jika duku memiliki rasa yang menarik.
"Rasanya menarik, enak, dan agak sedikit pahit," ujar salah seorang diplomat wanita.
Source: merdeka.com